Spesifikasi Harga HTC ChaCha

Spesifikasi HTC ChaCha (HTC ChaCha Specification and Features):

  • Jaringan : Quad band GSM dan Dualband HSDPA
  • Dimensi : 114.4 x 64.6 x 10.7 mm, Bobot : 120 g
  • Layar : TFT touchscreen, 256K colors, 480 x 320 pixels, 2.6 inches, QWERTY keyboard, Accelerometer sensor for UI auto-rotate, Proximity sensor for auto turn-off
  • Kamera Utama: 5 MP, 2592 x 1944 pixels, autofocus, LED flash, Geo-tagging, face detection
  • Kamera sekunder : VGA
  • Memori : 512 MB ROM, 512 MB RAM, slot kartu microSD hingga 32GB
  • Konektivitas : Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth v3.0 with A2DP, EDR; HSDPA HSDPA, 7.2 Mbps; HSUPA, 384 Kbps, slot microUSB v2.0
  • CPU : 600 MHz processor
  • Sistem Operasi : Android OS, v2.4 (Gingerbread)
  • Messaging : SMS(threaded view), MMS, Email, Push Email, IM
  • Browser : HTML
  • GPS : A-GPS Support
  • Fitur lain : Facebook dedicated key, SNS integration, Digital compass, Google Search, Maps, Gmail, YouTube, Google Talk, Picasa integration, Player MP3/AAC+/WAV/WMA, Player MP4/H.264, Organizer, Document viewer, Voice memo, Predictive text input, Audio jack 3.5 mm
  • Baterai : Li-Ion 1520 mAh

Spesifikasi Harga HTC ChaCha
Sama seperti saudara kandungnya HTC Salsa, HTC ChaCha juga mengadopsi Sistem Android 2.4 Gingerbread. Dengan layar TFT Touchscreen 256K selebar 2.6 inch serta keyboard QWERTY. Selain itu, HTC ChaCha pun membenamkan prosesor serupa milik Salsa, yakni 600 MHz. Juga, kamera 5 MP dengan flash LED flash.

Tombol Facebook khusus pada HTC ChaCha diklaim memiliki keunggulan fungsi context-aware, mengeluarkan kerlipan cahaya setiap kali ada kesempatan untuk berbagi konten atau update melalui Facebook. Alhasil, dengan hanya menekan satu tombol, pelanggan dapat memperbarui status mereka, mengupload foto, berbagi website, 'check in' di suatu lokasi dan sebagainya.

Seperti yang dijelaskan oleh Agus Sugiharto, HTC Country Manager Indonesia berikut ini:

"HTC ChaCha menawarkan cara baru yang unik dalam mengakses Facebook melalui perangkat mobile untuk berkomunikasi dengan lingkaran pertemanan Anda pada tingkatan baru,"

"Dengan lebih dari 750 juta pengguna aktif di seluruh dunia, Facebook sudah diidentikkan sebagai jejaring sosial di Internet dan kami ingin menciptakan ponsel yang terhubung penuh dengan jejaring sosial yang menarik bagi pasar secara massal.” lanjutnya.

Harga HTC ChaCha diperkirakan sekitar Rp 2.999.999. Dengan beberapa pilihan warna Casing, yaitu Modern White, Phantom Black dan Amethyst Purple.

0 komentar:

Post a Comment

Recent Posts