Spesifikasi Harga Notebook Lenovo IdeaPad U260

Spesifikasi dan harga Notebook terbaru keluaran Lenovo IdeaPad U260 - Lenovo Hadirkan IdeaPad U260, Notebook 12” Mewah Sarat Fitur Hiburan
Jumat, 17 Desember 2010 10:24


Lenovo luncurkan IdeaPad U260 (16/12/10) di Indonesia. Ini merupakan notebook portable 12 inci pertama Lenovo yang hadir dengan dimensi layar lebar 16:9. Tampilan varian IdeaPad U Series ini mewah, dengan berbalut material metal magnesium-alloy, palm rest bermotif kulit, dan touchpad dari kaca. Hasilnya notebook ini cocok disandang oleh pengguna yang menyukai nuansa gaya.

IdeaPad U260 ini memiliki media penyimpanan hard drive berkapasitas 320 GB, storage flash 128 GB, memori DDR3 hingga 4 GB, dan prosesor Intel Core i3. Jadi disini tersedia ruang yang sangat memadai untuk musik, foto, dan film. Pengguna bisa menikmati pengalaman multimedia yang sempurna.

Notebook ini pun dibekali fitur tambahan seperti ‘Breathable Keyboard’, Intel Advanced Cooling Technology, sensor cahaya (Ambient Light Sensors) dan Lenovo Active Protection System, yang bekerja layaknya ‘kantung udara’. Pelindung tersebut dapat memproteksi data yang tersimpan di dalam hard drive, jikalau notebook terjatuh atau terlempar.


Bagi yang menyukai media hiburan, IdeaPad U260 menyediakan speaker berkemampuan Dolby Advanced Audio surround sound. Juga, port output HDMI untuk streaming video berkualitas HD ke perangkat HDTV maupun kamera web, yang terintegrasi dengan Skype (panggilan video).

IdeaPad U260 mengusung sistem operasi Windows 7 Home Basic atau Premium, yang disertai dengan Lenovo Enhanced Experience untuk Windows 7. Berdasarkan informasi tertulis yang diterima PULSAonline, Lenovo IdeaPad U260 bakal mulai tersedia di pasaran akhir Desember ini. Banderolnya mulai dari 899 dollar AS (Rp 8,2 juta-an).

Demikian informasi mengenai  Notebook Lenovo IdeaPad U260

0 komentar:

Post a Comment

Recent Posts